titikomapost.com, KABUPATEN KEDIRI – Dalam upaya pencegahan kecelakaan lalu lintas di usia produktif antara 15 – 19 tahun, Jasa Raharja Kediri bersinergi dengan Polres Kediri untuk melaksanakan edukasi kepada para siswa. Edukasi ini dengan materi peran dan fungsi Jasa Raharja dalam kecelakaan lalu lintas dan safety riding. Rabu, 17 Juli 2024 Jasa Raharja berkesempatan bertemu dengan 400 an siswa baru SMKN 1 Plosoklaten Kediri dalam MPLS untuk memberikan edukasi .
Nifar Siahaan, SE.,QWP.,CRA melalui penanggung jawab samsat Katang M Rivan Hadinata menyampaikan bahwa kegiatan ini rutin dilaksanakan sebagai upaya pencegahan fatalitas korban laka lantas di usia pelajar. Dengan memberikan informasi dan edukasi kepada siswa diharapkan mampu meningkatkan kesadaran siswa SMKN 1 Plosoklaten Kediri untuk lebih menjaga keselamatan berlalu lintas. Nifar menambahkan kegiatan ini perlu dilaksanakan di sekolah untuk memberikan pemahaman siswa sejak dini terkait risiko penggunaan kendaraan bermotor. Dalam kegiatan ini selain disampaikan materi, pemahaman siswa juga diukur melalui pretest dan posttest setelah kegiatan.
Seluruh siswa antusias dalam mengikuti kegiatan ini, Pemaparan materi tentang safety riding juga disampaikan Unit Kamsel Satlantas Polres Kediri. Materi ini untuk membekali siswa tentang tata cara berkendara yang aman. Dengan kegiatan Edukasi ini diharapkan dapat meninimalkan kecelakaan lalu lintas di usia pelajar. (RG/Hms)