Jasa Raharja Dukung Upaya Peningkatan Keselamatan Di Ruas Tol Gempol-Pasuruan

24
Jasa Raharja Dukung Upaya Peningkatan Keselamatan Di Ruas Tol Gempol-Pasuruan
Jasa Raharja Dukung Upaya Peningkatan Keselamatan Di Ruas Tol Gempol-Pasuruan

titikomapost.com, MALANG – PT Jasa Raharja Perwakilan Malang bekerja sama dengan PT Jasa Marga Gempol Pasuruan melakukan pemasangan spanduk imbauan keselamatan di beberapa titik di ruas tol Gempol Pasuruan pada Hari Rabu (10/07). Kegiatan ini sebagai hasil tindak lanjut dari Forum Keselamatan Lalu Lintas dan Angkutan Jalan Wilayah Pasuruan sekaligus sebagai upaya peningkatan keselamatan dan pencegahan kecelakaan khususnya di sepanjang ruas tol Gempol – Pasuruan Kabupaten Pasuruan.

Jasa Raharja melalui Kepala Perwakilan PT Jasa Raharja Malang, Eko Mulyanto menyatakan bahwa pihaknya sangat mendukung segala bentuk kegiatan yang mengedepankan keselamatan berlalu lintas dan penekanan angka kecelakaan.

“Kami memiliki tugas dalam upaya pencegahan kecelakaan khsususnya dalam hal socio engineering. Pemberian edukasi dan sosialisasi keselamatan kepada masyarakat terus kami lakukan secara masif dan berkelanjutan,” imbuhnya.

“Kami berterima kasih kepada PT Jasa Marga Gempol Pasuruan yang telah mendukung upaya peningkatan keselamatan di sepanjang ruas tol Gempol – Pasuruan. Kami berharap bahwa upaya kolaborasi ini dapat diperluas kepada stakeholder lainnya agar tujuan dalam keseamatan berlalu lintas dapat tercapai \,” tambah Eko Mulyanto. (RG/Hms)

Titikomapost.com tidak bertanggung jawab atas isi komentar yang ditulis. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Baca Juga  Pelni Pastikan Armadanya Lewati Uji Petik Fit Layani Nataru