Mudik Balik Ceria Penuh Makna di Pulau Sapeken, Pagerungan dan Kangean

193
Mudik Balik Ceria Penuh Makna di Pulau Sapeken, Pagerungan dan Kangean
Mudik Balik Ceria Penuh Makna di Pulau Sapeken, Pagerungan dan Kangean

titikomapost.com, SAPEKEN -Indahnya berlebaran di kepulauan, mengingat Pulau Sapeken sendiri dikelilingi 18 kepulauan berpenduduk dan Sapeken sendiri sebagai pusat perekonomian kepulauan begitu juga Pulau Kangean.

Kepala Kantor UPP Kelas III Sapeken Mochamad Djumari, M.M., M.Mar serta Camat Sapeken Aminullah, S.Pd., M.Si dan Kepala Desa Sapeken Jhoni Junaedi, S.Pd.i hadir di tengah-tengah arus mudik/balik lebaran 2024 bersama anggota baik yang berada di Wilayah Kerja Pagerungan dan Kangean.

“Mayoritas masyarakat kepulauan tersebut penduduknya berkegiatan dan berada di luar pulau, maka daripada itu ketika momen seperti ini mereka mudik/balik menuju dari/ke Kalianget, Tanjungwangi dan Celukan Bawang, “ ujar Djumari, Sabtu (20/4/2024).

Turut hadir juga dari Kantor KSOP Utama Tanjung Perak Surabaya Kepala Bidang Pengawasan dan Penindakan Capt. Roni Fahmi beserta team ke Pelabuhan Kangean dan Sapeken dalam acara Koordinasi dan Monitoring Angkutan Laut Mudik/Balik Lebaran 2024/1445 H.

Serta kegiatan ini dihadiri juga oleh Kepala Distrik Navigasi Type A Tanjung Perak Bapak Dr. Capt. Mugen S Sartoto, M.Sc dan Kepala Pangkalan Penjagaan Laut dan Pantai (KPLP) Tanjung Perak Ibu Devi A. Mamesah, S.E.

Baca Juga  Siaga Kedaruratan KN Chundamani P 116 Stand by di Perairan Labuan Bajo

Selama Angkutan Laut Lebaran Tahun 2024/1445 H ini Kepulauan Sapeken, Pagerungan dan Kangean telah di dukung beberapa armada antara lain :

  1. KM. Sabuk Nusantara 51
  2. ⁠KM. Sabuk Nusantara 91
  3. KM. Sabuk Nusantara 92
  4. ⁠KM. Lintas Papua
  5. ⁠KM. Dharma Bahari Sumekar III
  6. ⁠KM. Express Bahari 9C
  7. ⁠KM. Munggiyago Hulalo⁠

Dan didukung juga Arus Balik Lebaran 2024/1445 H gratis oleh Kapal Negara Milik Direktorat Jenderal Perhubungan Laut seperti :

  1. KN. Bimasakti Utama
  2. ⁠KN. Nusa Penida
  3. ⁠KN. Chundamani P.116

“Alhamdulillah kegiatan arus mudik balik di Kepulauan Sapeken, Pagerungan, Kangean Dan Kepulauan Sekitarnya diangkutan Lebaran 2024/1445 H tahun ini  berjalan aman, lancar dan terkendali tanpa ada penumpukan penumpang karena berkat dukungan serta kerjasama dan sinergi Forpimka Sapeken dan Kangean serta Distrik Navigasi Type A Tanjung Perak Surabaya, Distrik Navigasi Benoa Bali serta Pangkalan Penjagaan Laut dan Pantai (KPLP) Tanjung Perak Surabaya, “ pungkasnya. (RG/Hms)

Titikomapost.com tidak bertanggung jawab atas isi komentar yang ditulis. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE