Apresiasi Wajib Pajak, Tim Samsat Pamekasan Serahkan Hadiah Paket Umroh

74
Apresiasi Wajib Pajak, Tim Samsat Pamekasan Serahkan Hadiah Paket Umroh
Apresiasi Wajib Pajak, Tim Samsat Pamekasan Serahkan Hadiah Paket Umroh

titikomapost.com, PAMEKASAN– Tim Samsat Pamekasan mengunjungi rumah wajib pajak di Wilayah Samsat Pamekasan pada hari Sabtu tanggal 30 Maret 2024 dimana sebagai bentuk apresiasi Tim Pembina Samsat Jawa Timur kepada wajib pajak yang melakukan pelunasan Pajak Kendaraan Bermotor (PKB). Pengundian yang dilaksanakan di Masjid Islamic Center Surabaya menghasilkan 15 pemenang hadiah paket umroh dimana salah satunya di Wilayah Pamekasan.

Setelah dilakukan undian, Tim Samsat Pamekasan segera melakukan verifikasi terhadap pemenang undian umroh dan segera mendatangi kediaman wajib pajak untuk menyampakaian kabar gembira tersebut. Pemenang undian umroh tidak menyangka dengan melakukan pelunasan PKB dapat menjadi salah satu pemenang undian umroh dan pemenang menyampaikan rasa syukur serta berterima kasih kepada Tim Pembina Samsat Jawa Timur dan Tim Samsat Pamekasan.

Kepala Jasa Raharja Perwakilan Pamekasan, Gillang Panjiwijaya melalui Penanggung Jawab Jasa Raharja Samsat Pamekasan, Lukman Karim, kegiatan ini dilakukan sebagai salah satu upaya mendorong wajib pajak untuk melakukan pelunasan pajak kendaraan bermotor (PKB) tepat waktu dan diharapkan dapat meningkatkan kepatuhan pembayaran pajak kendaraan bermotor (PKB) dan Sumbangan Wajib Dana Kecelakaan Lalu Lintas Jalan (SWDKLLJ). (RG/Hms)

Titikomapost.com tidak bertanggung jawab atas isi komentar yang ditulis. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Baca Juga  Siaga Kedaruratan KN Chundamani P 116 Stand by di Perairan Labuan Bajo