Silih Berganti Arus Kedatangan Kapal Awali Kunjungan 2024 di Kawasan Pengelolahan PT PMT

67
Silih Berganti Arus Kedatangan Kapal Awali Kunjungan 2024 di Kawasan Pengelolahan PT PMT
Direktur Utama PT. PMT Eko Hariyadi Budiyanto bersama tim saat mengambut kedatangan kapal di Terminal kuala Tanjung.

titikomapost.com, BELAWAN – Seperti tahun sebelumnya, 2024 arus kunjungan kapal yang mendatangi kawasan terminal kelolahan PT Prima Multi Terminal (PT PMT) baik Terminal Belawan maupun di Terminal Kuala Tanjung Kabupaten Batu Bara berupa kapal kontainer maupun curah cair diawal bulan ini mulai mengalir silih berganti.

Kapal Meratus Ampana Voy B 195 dengan muatan 526 boks sebagai kapal pembuka diawal tahun pada tanggal 1 Januari 2024 di Terminal Belawan, dan disusul pula oleh kapal berikutnya KM Sungai Mas yang bongkar muat sebanyak 625 boks kontainer dengan tujuan Pelabuhan Tanjung Priok pada 03 Januari 2024 di Terminal Kuala Tanjung.

Kedatangan kapal milik pelayaran PT Temas itu disambut langsung oleh Direktur Utama PMT Eko Hariyadi Budiyanto mengatakan, komitmen perusahaan untuk memberikan layanan yang lebih baik di tahun 2024 yang sekaligus menyematkan ulos dan memberikan cenderamata serta suvenir kepada kapten kapal.

“Tahun 2023 merupakan tahun kami melakukan berbagai perbaikan dan optimalisasi dalam hal transformasi dan standarisasi layanan operasional. Semoga tahun 2024 kami dapat memberikan layanan yang lebih baik bagi seluruh pengguna jasa,” tuturnya.

Baca Juga  PT Pelni Pastikan Setiap Kapalnya Dilengkapi MES

Selain itu, Ehay sapaan akrab Eko menyebut bahwa PMT juga menyambut kapal curah cair perdana yang sandar pada tahun 2024.

Kapal MT. Golden Sky tujuan Pelabuhan Pyeongtaek, Korea Selatan bermuatan 10.000 MT RBD Palm Stearin sandar perdana di Terminal Kuala Tanjung pada 04 Januari 2024 pukul 14:50 WIB. Kapal berbendera Liberia ini disambut langsung oleh Direktur Keuangan PMT Taufik Surahmat sekaligus menyerahkan ulos, sertifikat dan cenderamata.

Sebelumnya, PMT juga memberikan apresiasi kepada kapal terakhir yang lepas sandar di Terminal Belawan dan Terminal Kuala Tanjung. Hal ini merupakan bentuk ucapan terima kasih dan apresiasi kepada pengguna jasa yang telah menggunakan jasa kepelabuhanan PMT. Eko mengaku bahwa hal ini menjadi motivasi PMT untuk selalu menghadirkan layanan terbaik bagi pengguna jasa.

“Terima kasih atas kinerja segenap tim PMT baik di Terminal Belawan dan Terminal Kuala Tanjung. Bersyukur kerja bersama ini berbuah dengan meningkatnya kepercayaan Pelanggan dengan mempercayakan layanan kepelabuhanannya kepada PMT. Terima kasih kepada Pelanggan yang telah mempercayakan bisnisnya kepada PMT,” pungkasnya. (RG)

Titikomapost.com tidak bertanggung jawab atas isi komentar yang ditulis. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE