Lagu ‘ Siapa Dia ‘ Dalam Konser Fadhilah Intan Bikin Baper Faders

370
Fadhilah Intan Pramitasari (Fadhilah) dalam mini concert the journey of Fadhilah Intan di Quatro music academy pada Ahad (18/12/2022) malam.

titikomapost.com, SURABAYA – Lagu berjudul ‘Siapa Dia’ ciptaan Melly Goeslaw milik Fadhilah Intan yang dibawakannya dalam mini concert the journey of Fadhilah Intan di Quatro music academy pada Ahad (18/12/2022) malam benar-benar membuat baper Faders alias penggemarnya.

Fadhila berdendang bersama saudaranya, Shafira putri, Corraina Mutiara, Erina Surviva, dan Queen Risma.

Keinginan menyanyi diiringi orkestra Fadhilah Intan Pramitasari akhirnya pun kesampaian, hal itu dibuktikannya dalam konser bertajuk the Journey of Fadhilah Intan yang membawakan 14 lagu dalam dua sesi bersama The String Orchestra Of Surabaya (SOOS).

Dalam perhelatannya, Fadhilah gadis cantik asal Surabaya itu mempercayakan alunan lagu-lagunya dalam iringan gesekan biola dan betotan bas serta harpa The String Orchestra Of Surabaya. Meski dalam mempersiapkan konser yang dikemas sederhana intimate itu hanya dua kali latihan bersama dengan SOOS tapi mampu membawakan karya lagu-lagu hits hingga mampu membuat pendengarnya terkesimah. Bahkan, lagunya sendiri yang menjadi andalan Fadhila yang berjudul ” Siapa Dia ” ciptaan Melly Goeslaw mampu menembus relung hati penggemar dan undangan yang hadir di Quatro Music Academy, Surabaya, Ahad (18/12/2022) malam.

“Alhamdulillah, aku sangat apresiasi sama semua yang telah hadir dan mendukung karirku. Terutama orang tuaku yang selalu support atas terselenggaranya konser akhir tahun ini,” ungkap.

Fadhilah bersama The String Orchestra Of Surabaya (SOOS).

Ketika disinggung terkait dominasi lagu-lagu Melly Goeslaw yang dibawakannya, Fadhila mengaku Melly Goeslaw baginya sangat menginspirasi banget, dan bahkan sempat membuat project bareng.

“Iya, betul aku memang dor banget sama Dia, dan lagu aku yang menciptain teh Melly (kak Melly. Sunda.red) yang berjudul ‘Siapa Dia’ itu. Jadi aku itu sangat-sangat terinspirasi dari beliau (Melly Goeslaw.red), makanya aku bawain lagu-lagunya disini,” akunya.

Baca Juga  Deviasikan Dua Kapal DLU Evakuasi Ribuan Peserta IFG Marathon Labuan Bajo

Bahkan, lanjut Fadhila, dirinya sebelum konser juga menyempatkan diri kontak Melly Goeslaw dan minta arahan dalam pembawaan lagu-lagu di mini konsernya.

“Akau beberapa kali kontak untuk bawain lagu aku cuma hari ini tèh Melly lagi ada di Jepang sehingga tidak bisa hadir, dan aku seneng banget dapat support dari tèh  Melly,” ujar Fadhila.

Perempuan berhijab anak Ketua DPP Gapasdap itu mempunyai bakat bernyanyi sudah dari kecil. Dengan skill yang dimilikinya, Fadhila memuali karir di dunia tarik suara dengan mengikuti ajang bakat rising star pada tahun 2016. Lalu melanjutkan karir bernyayinya pada platform youtube, instagram dan sekarang merambah ke tiktok.

“Mungkin step selanjutnya aku ingin mempunyai single ke dua yang mungkin rilis diawal tahun,” kata Fadhilah.

Fadhilah bersama pelarihnya Wina.

Bisa dibilang, padatnya penonton pada konser malam ini begitu disyukuri oleh Fadhila. Serta keterlibatan saudara-saudaranya yang menembangkan bersama lagu-lagu secaraa all out pada malam itu semakin menguatkan hasratnya berdendang dalam balutan orkestra. Apalagi, hadirnya pianis cilik yang biasa disapa Wawa dan pelatihnya Wina semakin menebar aroma bius penikmat musik yang hadir.

“Aku pengen bikin konser lagi yang lebih besar. Kedepannya juga pingin punya album,” ungkapnya.

Sedang konser intimate Fadhilah pada kali ini, diakuinya terbuka untuk umum dengan kapasitas ratusan orang terutama di dominasi para penggemarnya dengan sapaan Faders.

Baca Juga  Dukung Seratus Hari Quick Win Kemenhub KSOP Tanjung Pakis Gelar Gerai Pas Kecil Kapal di Pacitan

“Aku buka untuk umum. Jadi otomatis aku undang keluarga. Selain itu ada juga fans yang aku sebut Faders yang membawa bener, aku merasa diapresiasi sekali pada malam hari ini,” imbuhnya.

Tak tanggung-tanggung, ungkapan kegembiraannya atas apresiasi yang di berikan penonton pada malam ini, Fadhilah menantang 4 orang naik ke panggung untuk menyanyikan sair lagu miliknya yang berjudul “ Siapa Dia “ dibagian reffnya saja dengan memilih satu orang yang membawakannya dengan benar.

“Untuk rasa syukur saya, keempatnya semuanya menang, dan akan berhak mendapatkan uang yang dikirimnya sebesar 350 ribu rupiah per orang,” serunya.

Fadhilah bersama Wawa

Saat disinggung dukungan keluarga, Fadhilah cepat-cepat menjawab bahwa keluarga sangat besar memberi dukungan dalam dirinya menggelar konser.

“Besar banget karena mereka begitu support, baik anak-anaknya mau membikin konser atau dalam seni atau dalam hal apapun,”jelasnya.

Sementara itu, Ketua Umum Gabungan Pengusaha Nasional Angkutan Sungai, Danau, dan Penyeberangan (Gapasdap), Khoiri Soetomo yang tidak lain ayah kandung Fadhilah saat ditemui selepas konser mengatakan, darah seni dari ibunya mengalir kepada anak-anaknya sehingga dari kecil sudah mampu mendendangkan lagu dengan baik dalam berbagai perlombaan.

“Untuk memantapkan kemampuan bernyanyinya agar bisa menjadi penyanyi yang prifesional, mereka kami les kan. Alhamdulillah terlihat hasilnya hingga malam ini kita bersama melihat dalam konser Fadhila,” tuturnya.

Baca Juga  Siaga Kedaruratan KN Chundamani P 116 Stand by di Perairan Labuan Bajo

Bahkan tidak hanya itu, lanjut Khoiri, dari awal mereka putri-putri kita saya wajibkan mempelajari semua hal, baik pelajaran sekolah, agama maupun seni. Khususnya seni, mereka kita arahkan untuk belajar seni musik dan seni tari untuk menjaga kesehatannya serta agar mereka bahagia sebagai bekal hidup kedepannya.

“Alhamdulillah, Fadhilah saat ini sudah sangat sering mengcover lagu-lagu di yutube, instagram dan juga sekarang merambah ke platfrom tiktok. Mudah-mudah setelah single pertama ada single kedua dan single berikutnya,” harapnya.

Lepas acara konser, Fadhilah bersama keluarga foto bersama.

Darah seni mereka memang sangat kuat mengalir dari ibunya. Oleh karena itu, kita support betul agar bisa bernyanyi yang profesional, dan bisa menjadikan itu ladang pekerjaan yang dapat menopang hidup mereka masing-masing.

“Darah seni itu bukan dari saya, saya hanya memotivasi mewajibkan mereka untuk bisa punya bekal, terutama untuk kesehatan dirinya, dan sebagai hiburan dirinya. Dan ternyata bisa menambah pekerjaannya juga,” imbuh Khoiri.

Sebagai orang tua, khoiri berharap anak-anaknya bisa menseriusi segala macam hal mulai dari pelajaran dan juga ber hobby musik, fokal dan seni tari sehingga dengan demikian hidupnya bisa diisi dengan penuh keceriaan, kegembiraan menghibur dirinya sendiri, menghibur masyarakat.

“Dan tentu saja itu untuk mendapatkan penghasilan tambahan,” pungkasnya. (RG)

Titikomapost.com tidak bertanggung jawab atas isi komentar yang ditulis. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE