Lewat Silaturahmi MPC Pemuda Pancasila Surabaya Perkuat Soliditas Pengurus Baru

170
Sekretaris MPC Pemuda Pancasila Surabaya, Baso Juherman saat memimpin acara silaturahmi yang sekaligus pemantapan pengurus baru periode 2023 – 2027 yang berlangsung di Sekretariat MPC PP Surabaya, Jalan Panglima Sudirman 55, Senin (30/10/2023) malam.

titikomapost.com, SURABAYA -MPC Pemuda Pancasila Surabaya tingkatkan soliditas dengan menggelar silaturahmi pengurus baru periode 2023 – 2027 yang diselenggarakan di Kantor Sekretariat MPC Pemuda Pancasila Surabaya, Jalan Panglima Sudirman 55, Senin (30/10/2023) malam.

Dengan dihadiri sekitar 150 orang pengurus baru, Sekretaris MPC Pemuda Pancasila Surabaya, Baso Juherman yang memimpin acara mengingatkan kepada yang hadir agar silaturahmi pengurus baru ini dijadikan ajang mempererat soliditas antar pengurus bidang yang ada di Ormas Pemuda Pancasila Surabaya agar bisa saling koordinasi untuk pengembangan program kedepan.

“Semoga dengan silaturahmi ini semakin mempererat hubungan kita dan menjadikan MPC Pemuda Pancasila Surabaya lebih baik lagi,” ujarnya.

Abah Baso sapaan akrab Sekretaris MPC Pemuda Pancasila Surabaya itu juga meminta agar para pengurus bidang mempersiapkan rencana kerja kedepan yang akan dibawa dalam acara Rakercab MPC Pemuda Pancasila Surabaya.

“Untuk para ketua bidang segera lakukan kordinasi dengan anggota untuk segera menyusun rencana kerja yang akan kita bahas dalam Rakercab yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat ini,” tandas Baso.

Baca Juga  Dukung Seratus Hari Quick Win Kemenhub KSOP Tanjung Pakis Gelar Gerai Pas Kecil Kapal di Pacitan

Sementara itu, Ketua Bidang Organisasi dan Keanggotaan MPC Pemuda Pancasila Surabaya, Samsurin menambahkan bahwa para pengurus bidang yang sudah dipilih jangan ragu untuk membuat suatu program atau kegiatan sesuai bidangnya masing-masing, yang bertujuan untuk kepentingan Organisasi Pemuda Pancasila Surabaya.

Bahkan, dirinya minta kepala bidang terpilih untuk tidak sungkan melakukan koordinasi dengan Ketua, atau Sekretaris MPC Pemuda Pancasila Surabaya.

“Bagi para ketua bidang kalau ada ide atau gagasan mengenai program yang bertujuan untuk kepentingan organisasi, jangan sungkan untuk kordinasi dengan Pak Ketua, atau Pak Sekretaris, saya juga kalau ada kendala juga sering konsultasi dengan beliau,” katanya.

Ditempat yang sama, Ketua Bidang Komunikasi, Informasi dan Media Massa, Fahrizal Arnas memandang perlu MPC Pemuda Pancasila Surabaya mempunyai website khusus yang nantinya bisa menjadi tempat untuk menyebarkan semua program atau kegiatan, baik kegiatan di tingkat MPC, PAC, hingga kegiatan di tingkat Ranting Pemuda Pancasila Surabaya kepada seluruh anggota dan juga masyarakat Surabaya.

“Kami ingin agar semua kegiatan maupun program MPC Pemuda Pancasila Surabaya dapat diakses anggota dan juga masyarakat Kota Surabaya melalui website resmi. Cuma ini baru usulan saya, nanti program ini akan dibahas dalam Rakercab Pemuda Pancasila Surabaya,” pungsnya. (RG)

Titikomapost.com tidak bertanggung jawab atas isi komentar yang ditulis. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE