Bersama Insan Maritim DWP KSOP Tarakan Serukan Hibauan Tidak Mudik

149
Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) KSOP Kelas III Tarakan, Hj. Ika Pramuningtyas (tengah kiri) bersama anggota sisialisasikan larangan mudik lebaran Idul Fitri 1442 H/2021.

titikomapost.com, TARAKAN – Masih dalam rangkaian memperingati Hari Kartini, DWP KSOP Tarakan bersama insan maritim ISAA, INSA, APBMI, TKBMI, dan Pelindo IV lakaukan sosialisasi anjuran untuk tidak mudik yang dikemas dalam pembagian takjil puasa yang dipusatkan di pelataran masjid Al Bahri Tarakan.

Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) KSOP Kelas III Tarakan, Hj. Ika Pramuningtyas mengatakan, masih dalam rangkaian kegiatan memperingati hari Kartini tahun 2021 ini, di bulan Ramadhan ini kami juga mengisi dengan gerak berbagi khususnya bagi umat Islam yang sedang menjalankan puasa dengan membagi takjil bagi pengendara yang melintas di depan kantor KSOP Tarakan.

“Kegiatan kita sentral di masjid Al Bahri yang langsung kita bagikan kepada pengendara berupa bingkisan takjil puasa,” tuturnya.

Kami juga telah melakukan kegiatan bhakti sosial sebelumnya, hal itu bentuk kepedulian DWP KSOP Tarakan terhadap lingkungan sekitar dengan mengisi kemulian bulan Ramadhan ini dalam giat berbagi.

“Kami juga berbagi santunan ke 5 Panti Asuhan yang berada di kota Tarakan bertepatan dengan Jum’at penuh berkah pada 16 April 2021 lalu,” imbuh Ika.

Baca Juga  Siaga Kedaruratan KN Chundamani P 116 Stand by di Perairan Labuan Bajo

Ika mengaku, kegiatan-kegiatan yang dilakukan DWP KSOP Tarakan merupakan aktivitas dalam rangka menunjang tugas dan fungsi suami di unit pelaksana tugas (UPT) Ditjen Perhubungan Laut Kementerian Perhubungan.

“Peran DWP menunjang tugas dan fungsi suami di KSOP Tarakan,” pungkasnya. (RG)

Titikomapost.com tidak bertanggung jawab atas isi komentar yang ditulis. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE