Para Korban Kecelakaan Bus Kramat Jati Ditanggung Jasa Raharja

95
Tim Jasa Raharja saat melihat korban kecelakaan Bus Kramat Jati di Rumah Sakit, Rabu (27/11/2019).

SURABAYA – Jasa Raharja pastikan bahwa korban kecelakaan tunggal Bus Kramat Djati dengan Nopol B-7533-V di KM 718.600 Tol Surabaya – Mojokerto pada hari Rabu (27-11-2019) sekitar pukul 05.40 WIB pagi tadi seluruh penumpang mendapatkan jaminan penuh atas santunan dan biaya pengobatannya.

“Bahwa berdasarkan UU No 33 tentang Dana pertanggungan wajib kecelakaan penumpang dan PMK No. 15 tahun 2017,santunan meninggal dunia untuk masing-masing ahliwaris sebesar Rp 50.000.000 dan dalam hal korban luka luka, Jasa Raharja telah menerbitkan surat jaminan biaya perawatan kepada rumah sakit dimana korban dirawat, dengan Biaya Perawatan maksimal Rp 20.000.000”, terang Plt Kepala PT Jasa Raharja (Persero) Cabang Jawa Timur, Muhammad Hidayat, SE.

Atas peristiwa tersebut, lanjut Muhammad Hidayat, Jasa Raharja menyampaikan rasa turut prihatin kepada seluruh keluarga korban atas musibah yang terjadi. Dia menyampampaikan bahwa seluruh penumpang Bus Kramat Djati tersebut terjamin perlindungan Jasa Raharja.

“Selain itu Jasa Raharja menyediakan manfaat tambahan biaya P3K maksimal sebesar Rp. 1.000.000 dan ambulace dari TKP ke rumah sakit sebesar maksimal Rp. 500 ribu,” tandasnya.

Baca Juga  Pelni Pastikan Armadanya Lewati Uji Petik Fit Layani Nataru
Posisi Bus Kramat Jati pasca kecelakaan di Tol Sumo KM 718.600. (Ist)

Guna memastikan seluruh korban mendapat penanganan medis yang cepat, Jasa Harja melalui petugas yang ada dilapangan setelah kejadian lakalantas tersebut telah berkoordinasi dengan pihak Kepolisian dan juga pihak Rumah Sakit untuk menjamin korban luka-luka.

Seperti diketahui, Bus Kramat Djati yabg dijemudikan Mashrur ( 42) warga Brebes mengalami kecelakaan di Tol Sumo Km 718+600 yang menelan korban 3 orang meninggal dan 20 orang luka-luka. Supir diduga mengantuk dan hilang kendali yang menyebabkan bys terperisok ke parit. (RG)

Titikomapost.com tidak bertanggung jawab atas isi komentar yang ditulis. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE