Pelabuhan Lembar Steril Kapal Cruise Mulai Berdatangan

68
Anggota KSOP Kelas III Lembar saat kawal kapal Cruise kala masuk di bandar pelabuhan Lembar.

LOMBOK – Gempa dashat yang pernah meluluhantakan Lombok tahun lalu yang disusul pula secara bertubi-tubi bahkan tiga hari lalu pun masih dirasakan dengan getaran berkekuatan 5,2 Skala Richter (SR) terjadi di Nusa Tenggara Barat (NTB) tak menyiutkan tingginya animo wisatawan mancanegara ingin menikmati keindahan alam pulau Seribu Masjid yang mempesona. Hal itu terbukti, di tahun ini dijadwalkan 11 kapal pesiar mewah akan bertandang melalui pelabuhan Lembar.

Kepala Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas III Lembar, Capt. M. Hermawan. MM. MMar mengatakan, di tahun 2019 rencananya ada 12 kunjungan yang dilakukan kapal pesiar mancanegara akan berlabuh di Pelabuhan Lembar untuk berwisata di Pulau Lombok.

“Kedatangan kapal-kapal pesiar ini merupakan salah satu indikator kebangkitan industri pariwisata di Lombok pasca gempa bumi yang terjadi tahun lalu dan Kementerian Perhubungan cq. Ditjen Perhubungan Laut siap mendukung dengan menerima dan memberikan pelayanan kepelabuhanan yang terbaik untuk kapal-kapal pesiar tersebut,” ujarnya, Sabtu (5/1/2019).

Para wisatawan disambut di pelabuhan Lembar saat turun dari kapal pesiar.

Hermawan mengaku, bahwa saat ini sudah 2 (dua) kapal pesiar yang sudah berlabuh di Pelabuhan Lembar sejak awal tahun 2019.

Baca Juga  Dukung Seratus Hari Quick Win Kemenhub KSOP Tanjung Pakis Gelar Gerai Pas Kecil Kapal di Pacitan

“Kapal pesiar sudah ada yang berdatangan sejak awal tahun 2019 antara lain kapal MV Star Legend dengan membawa 200 orang wisatawan mancanegara. Kapal tersebut tiba di Pelabuhan Lembar pada 1 Januari 2019 setelah sebelumnya singgah di perairan Pulau Komodo, Nusa Tenggara Timur,” jelas Hermawan.

Setelah itu, lanjut Hermawan, kemarin yang sudah sandar di Pelabuhan Lembar Cruise MV Aida Vita dengan membawa 426 orang anak buah kapal dan 1.179 wisatawan mancanegara.

“Kapal tersebut tiba di Pelabuhan Lembar pada Rabu (2/1) dan telah melanjutkan pelayaran ke PelabuhanTanjung Perak, Surabaya, Jawa Timur. Kapal pesiar mewah tersebut juga sempat singgah di Pelabuhan Komodo, sebelum ke Pulau Lombok,” jelas Capt. Hermawan.

Jadwal rencana kunjungan kapal Cruise di pelabuhan Lembar selama tahun 2019.

Mantan KSOP Kupang itu juga mengajak semua unsur untuk sama-sama membangkitkan kembali industri pariwisata yang sempat terpuruk usai bencana gempa tahun lalu.

Disamping itu, Hermawan menambahkan, KSOP Lembar bekerjasama dengan Dinas Perhubungan Provinsi NTB dan unsur maritim lainnya di wilayah Lombok akan terus mengadakan kegiatan sosial seperti trauma healing untuk para korban gempa Lombok.

Baca Juga  Kementerian BUMN: Dividen BUMN 2024 Capai 85,5 T, Tahun Depan Yakin Tembus 90 T

“Saya mengapresiasi program-program sosial seperti trauma healing yang pernah kita lakukan bersama untuk para korban gempa bumi Lombok. Saya juga rasa hal tersebut diperlukan bagi masyarakat korban gempa terutama anak-anak agar tidak meninggalkan rasa trauma berkepanjangan dan NTB dapat segera bangkit pasca gempa,” pungkasnya. (RG)

Titikomapost.com tidak bertanggung jawab atas isi komentar yang ditulis. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE